Serah Terima Mahasiswa PKL Politeknik Lingga di BSIP Kepulauan Riau
Tanjungpinang - BSIP Kepri menjalin sinergitas dengan Perguruan Tinggi di Provinsi Kepulauan Riau. Kamis ini, 6 Juni 2024, BSIP Kepri secara resmi menerima mahasiswa Praktik Kerja Lapangan (PKL) dari Jurusan Penyuluhan Pertanian Berkelanjutan, Politeknik Lingga.
Diterima oleh Tim Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) di Ruang PPID BSIP Kepri, mahasiswa PKL Politeknik Lingga secara terpadu mengisi buku tamu digital serta mendapatkan serangkaian pelayanan dan informasi dari petugas PPID sebagai bentuk pelayanan publik BSIP Kepri kepada stakeholder.
Direktur Politeknik Lingga, Greos Sumartana Saragih, S.P., M.M. mendampingi dan menyerahkan Mahasiswa PKL yang disambut langsung Kepala BSIP Kepri, Dr. Ruslan Boy, S.P., M.Si. didampingi Tim Manajemen dan staf BSIP Kepri di ruang Home Theatre BSIP Kepri siang ini. Tiga belas orang mahasiswa tersebut rencananya akan melakukan PKL selama 1 bulan sejak bulan Juni sampai dengan bulan Juli.
Direktur Politeknik Lingga dalam pengantarnya, menyampaikan ucapan terima kasih kepada BSIP Kepri yang telah berkenan menerima mahasiswanya untuk menempuh program ini dilingkup kerjanya. Selanjutnya bimbingan dan arahan dari BSIP Kepri sangat kami harapkan untuk dapat menambah wawasan, pengalaman, serta inovasi pertanian bagi adik-adik mahasiswa." ungkapnya.
Besar harapan kami nantinya para mahasiswa dapat berkontribusi dalam pembangunan pertanian khususnya di Kabupaten Lingga, sehingga pertanian di Lingga bisa lebih maju dan mampu mencukupi kebutuhan pangannya sendiri.”, tambahnya.
Sambutan selamat datang dan apresiasi disampaikan Kepala BSIP Kepri kepada Politeknik Lingga yang telah mempercayakan BSIP Kepri untuk bekerjasama dan berkolaborasi dalam program pertukaran informasi bidang pertanian ini.
Dengan adanya Politeknik Lingga akan menjadi cikal bakal sumberdaya pertanian di masa mendatang, di Kabupaten Lingga, dan Provinsi Kepulauan Riau pada umumnya. Harapannya agar selama kegiatan PKL di BSIP Kepri dapat memberikan manfaat, ilmu, serta pengalaman yang berguna bagi para Mahasiswa PKL." ucap Ruslan Boy.
Acara prosesi serah terima dilanjutkan dengan penandatangan berita acara oleh kedua pimpinan. Harapannya, program serupa dapat diselenggarakan secara berkelanjutan, selain untuk memperluas lembaga penerap standar instrumen pertanian, juga untuk mendukung kestabilan dan ketahanan pangan di Kepulauan Riau.