TASYAKURAN DAN PANEN JAGUNG BERSAMA, KOKOHKAN SEMAMGAT KWT PERKASA DI TANJUNGPINANG
Tanjungpinang - Kolaborasi BSIP Kepri dengan Dinas Pertanian Pangan dan Perikanan (DP3) Kota Tanjungpinang tak kunjung surut hingga menjelang pergantian tahun. Keduanya hadir bersama dalam perhelatan yang digelar oleh KWT Perkasa dalam memperingati usianya yang genap 2 tahun (28/12/2023).
Kepala BSIP Kepri Dr. Ruslan Boy S.P., M.Si. didampingi Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) BSIP Kepri Ny. Sri Kayatin Ruslan bersama para penyuluh pertanian dan anggota DWP hadir dalam acara yang dilangsungkan di kebun KWT Perkasa yang bertempat di Kampung Bugis, Kecamatan Tanjungpinang Kota, Kota Tanjungpinang. Sebagai pendamping KWT sekaligus mitra kerjasama BSIP Kepri dalam memberikan pendampingan penerapan standar instrumen pertanian pada KWT Perkasa, Kepala DP3 Yoni Fadri, S.T. hadir bersama Sekretaris Dinas, seluruh Kepala Bidang dan perwakilan staf dalam acara tersebut. Turut hadir dan memeriahkan acara, perwakilan KWT se Kota Tanjungpinang dan Kelompok Tani setempat di wilayah Kampung Bugis.
Tasyakuran yang dirangkaikan dengan acara panen bersama jagung manis tersebut dilakukan secara simbolis di lahan budidaya KWT Perkasa. Sambutan Kepala DP3 Tanjungpinang sekaligus ucapan selamat atas bertambahnya usia KWT yang tahun ini menjadi juara pertama lomba KWT se Kota Tanjungpinang ini mengawali acara pagi itu. "Saya harap kekompakan dan eksistensi KWT Perkasa dapat menjadi semangat bagi KWT lainnya.", ucapnya. Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Kadis dan diserahkan kepada Kepala BSIP Kepri, Dr. Ruslan Boy, Ketua KWT Perkasa, Siti Fatimah, serta Zulkarnain Ketua Poktan Mandiri Sejahtera Bukit Manuk yang tak lain adalah suami Fatimah yang selalu mendukung keberadaan dan kegiatan KWT Perkasa. Selanjutnya para tamu undangan melalukan panen bersama jagung manis yang dibudidayakan hingga 0,5 hektar untuk pemenuhan konsumen menjelang pergantian tahun di Tanjungpinang. Tak lupa bazar produk pertanian hasil produksi KWT Perkasa disajikan dalam acara pagi itu.
Untuk itu, BSIP Kepri akan selalu mendukung perkembangan KWT di Kota Tanjungpinang dalam melakukan optimalisasi pekarangan dengan standar budidaya yang terkait. Semakin standar budidaya yang dilakukannya baik dalam praktik hortikultura yang baik maupun cara budidaya tanaman pangan pangan yang baik, maka akan meningkat pula kualitas dan kuantitas produk-produknya. Harapannya pendapatan KWT akan bertambah dan keluarga akan lebih sejahtera.